Scroll untuk baca artikel
Sepakbola

Timnas Indonesia U-23 Pastikan Tiket ke Semifinal Setelah Kalahkan Myanmar 3-1

330
×

Timnas Indonesia U-23 Pastikan Tiket ke Semifinal Setelah Kalahkan Myanmar 3-1

Sebarkan artikel ini

SPORTNEWS,Timnas Indonesia U-23 memastikan melaju ke babak semifinal sepak bola SEA Games 2021 setelah pada laga terakhir penyisihan Grup A menang 3-1 atas Myanmar di Stadion Di Viet Tri, Phu Tho, Vietnam.

Untuk sementara Indonesia memimpin klasemen sementara dengan 9 poin. Namun, jika Vietnam bisa mengalahkan Timor Leste pada malam ini, tuan rumah akan mengumpulkan 10 poin dan memimpin klasemen Grup A.

Empat gol Garuda Muda dilesakkan Egy Maulana Vikri menit ke-5, Witan Sulaiman menit ke-9, dan Marselino Ferdinan menit ke-45. Sedangkan satu-satunya gol Myanmar dicetak WN Tun menit ke-65.

Melawan Myanmar, pelatih Shin Tae-yong tidak banyak melakukan perubahan. Hanya Marselino dan Irfan Jauhari yang dimainkan sejak awal. Selebihnya adalah pemain yang sama saat melawan Filipina.

Imbasnya pemain sedikit kelelahan karena dua hari sebelumnya baru melawan Filipina.

‘’Saya melihat demikian. Stamina sedikit menurun. Tetapi, kemudian bangkit lagi di pertengahan babak kedua setelah Shin Tae-yong memasukkan Rahmad Irianto, Syahrian Abimanyu, dan Ronaldo Kwateh.

Babak semifinal akan dilaksanakan di Hanoi, Kamis (19/5). Sedangkan babak final berlangsung Minggu (22/5).

-

Baca artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan