Pada babak kedua, Manchester City semakin menyerang. Sementara Brentford semakin susah ditembus. Mereka menempatkan nyaris semua pemain di area pertahanan.
Sampai laga diwaktu normal skor masih tetap tidak berubah 1-1, memasuki menit pertama injury time, Ivan Toney mendapatkan kesempatan satu lawan satu dengan Ederson. Tapi kiper asal brasil itu tidak mudah ditaklukkan.
Memasuki menit ke-8 injury time, Brentford mampu mencetak gol. Serangan balik cepat berhasil diselesaikan dengan baik oleh Ivan Toney, skor 2-1.
Kemenangan ini membuat Brentford naik ke posisi 10 klasemen sementara dengan 19 poin. Sementara itu Manchester City tertahan di posis kedua dengan 32 poin.
Susunan Pemain :
Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes (Kiper), Manuel Akanji, John Stones, Aymeric Laporte, Joao Cancelo (Belakang), Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan (Tengah), Bernardo Silva, Erling Haaland, Phil Foden (Depan).
Pelatih: Pep Guardiola
Brentford (3-5-2): David Raya (Kiper), Zanka, Ben Bee, Pinnock (Belakang), Roerslev, Onyeka, Janelt, Jensen, Henry (Tengah), Mbuemo, Ivan Toney (Depan).
Pelatih: Thomas Frank